Rainbow Cake Spesial Aneka Warna

Rainbow Cake Spesial Aneka Warna Ini merupakan Resep Keluaran Baru Dari dapur Spesial. Jadi Kalau Kamu suka Dengan Paduan Cita Rasa Cake Cobalah untuk memasak cake ini

Rainbow Cake Spesial Aneka WarnaBahan Yang diperlukan Membuat Rainbow Cake Spesial Aneka Warna:

    9 - 250 gr butter - 250 gr tepung terigu (saya pakai segitiga biru) - 2 sdt baking powder - 250 gula kastor - 4 btr telur - 1 sdt vanili bubuk - 3 sdm susu bubuk full cream (dancow) - 1 cangkir kecil minyak sayur (kira2 100 ml) - 5 pewarna makanan ungu, biru, hijau, kuning, merah (pastikan pewarna makanannya yang food grade)

Cara memasak Rainbow Cake Spesial Aneka Warna :

1. Ayak terlebih dahulu tepung terigu dan baking powder, sisihkan.

2. Campur butter dan gula kastor menggunakan mixer dengan kecepatan sedang hingga rata dan mengembang lalu tambahkan telur, aduk hingga rata.

3. Kemudian masukkan tepung sedikit demi sedikit sambil terus di aduk dengan kecepatan rendah. Masukkan vanili, susu bubuk, minyak sayur, aduk terus hingga tercampur rata.

4. siapkan 5 wadah mangkok kecil, bagi bahan adonan menjadi

5. Tuang sedikit pewarna makanan pada setiap mangkok, lalu di aduk dengan sendok agar warna tercampur rata. Sehingga adonan akan terbagi menjadi 5 warna pelangi (ungu, biru, hijau,kuning, merah).

6. Panaskan oven (kira2 200 celcius), alasi loyang cupcake dengan kertas cupcake (masukkan kertas cupcake ke dalam loyangnya) terlebih dahulu agar tidak lengket ketika dikeluarkan.

7. Pertama-tama tuang sedikit adonan berwarna ungu, lalu warna biru, hijau, kuning dan terakhir tuang adonan warna merah. Usahakan anda menuang adonan sama banyaknya untuk setiap lapis warna, agar pelangi yang dihasilkan bagus warnanya. Lakukan hingga adonan habis.

8. Masukkan loyang cupcake ke dalam oven, panggang selama kurang lebih 15-25 menit.Tusuk kue dengan tusukan untuk mengecek sudah matang atau belum, bila sudah, angkat. Diamkan di suhu ruangan selama 5 menit sebelum mengeluarkannya dari loyang.

9. Hias cupcakes dengan butter cream lalu beri sedikit butiran gula / permen warna-warni diatasnya.

10. Rainbow Cupcakes yang cantik dan colourful ini siap disajikan.

 

**RESEP Butter Cream untuk hiasan cupcakes**

Bahan :

- 100 gr Mentega putih

- 50 gr butter

- 100 gr gula kastor

- susu kental manis putih (banyaknya sesuai selera yach! mau manis banget ya berarti pakai 1/2 kaleng, kalau gak mau terlalu manis cukup 5 sdm saja)

Cara membuat:

1. Kocok semua bahan menggunakan mixer kecepatan tinggi hingga mengembang.

2. Masukkan ke dalam kantung segitiga, lalu simpan sesaat di kulkas sebelum digunakan.

No comments:

Post a Comment